JAKARTA - Babak Big 5 Kontes Dangdut Indonesia (KDI) 2018, Senin (3/9/2018) dibuka dengan aksi duet kelima kontestan dengan para juri.
Duet Mus Brother dengan Ayu Ting Ting jadi pembuka malam Big 5 KDI 2018. Mereka membawakan lagu Tujh Me Rab Dik Ta Ha dengan penuh penghayatan.
Setelahnya, giliran duet Ardea dan Iis Dahlia yang tampil menghibur penonton. Keduanya terlihat begitu padu saat membawakan lagu Rindu.
Kemeriahan berlanjut setelah duet Abi dan Elvi Sukaesih dipersilahkan memasuki panggung. Perbedaan usia tidak membuat keduanya canggung untuk tampil mesra saat menyanyikan lagu Pantun Cinta.
Baca Juga; Jose Poernomo Akui Sudah Pacari Angel Karamoy
Melanjutkan kemeriahan malam KDI 2018, duet Delima dan Ikke Nurjanah tampil dengan single andalan sang pedangdut. Ya, lagu Terlena sontak menggema di Theater Garuda, Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta lantaran para penonton ikut bernyanyi.