Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Profil 5 Nomine Aktris Terbaik Oscars 2018

Ady Prawira Riandi , Jurnalis-Jum'at, 02 Maret 2018 |18:48 WIB
Profil 5 Nomine Aktris Terbaik Oscars 2018
Oscars 2018 (Foto: Oscars.go.com)
A
A
A

LOS ANGELES – Kategori Aktris Terbaik Oscars 2018 terbilang cukup seru. Kelima nomine tampil dengan sangat memukau di filmnya masing-masing.

Sayangnya lima nomine Aktris Terbaik Oscars tahun ini tidak ada yang datang dari kalangan kulit hitam. Padahal dua tahun lalu Oscars mendapatkan kritikan tajam terkait masalah perbedaan ras ini.

Siapa saja nomine yang akan memperebutkan Piala Oscar tahun ini? Berikut ulasannya:

1. Sally Hawkins (The Shape of Water)

Sally Cecilia Hawkins kembali membuktikan bakat terbaiknya dalam berakting. Ini merupakan kali kedua Hawkins mendapatkan nominasi Oscars. Sebelumnya ia pernah mendapat nominasi pada tahun 2014 sebagai Aktris Pendukung Terbaik melalui film Blue Jasmine.

Tahun ini menjadi peluang terbaik Hawkins bisa memboyong Piala Oscar. berperan sebagai Elisa Esposito, Hawkins mampu menghidupkan kisah asmara seorang pekerja pembersih dengan makhluk ikan ciptaan. Meski terbilang sebagai sebuah kisah cinta yang aneh, namun akting aktris asal London tersebut di film ini sangat memuaskan.

2. Frances McDormand (Three Billboards Outside Ebbing, Missouri)

Nama ini sudah tak asing di panggung sekelas Oscars. Frances McDormand merupakan langganan nominasi Oscars dan pernah sekali menjadi pemenang pada tahun 1997 lewat aktingnya di film Fargo.

Kali ini McDormand kembali dinominasikan sebagai Aktris Terbaik lewat peran Mildred di film Three Billboards Outside Ebbing, Missouri. Peluang McDormand membawa pulang Piala Oscar keduanya terbuka cukup lebar karena pada Golden Globes tahun ini ia berhasil menjadi pemenangnya.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement