(Baca Juga: Reaksi Caisar Dipersilakan Poligami oleh Istri)
Pasalnya, Inda menuliskan ”akhir cerita kita @caisar_abukipsmail” di foto tersebut. Kontan, banyak yang mengira Inda sakit parah dan mengembalikan suaminya tersebut ke panggung. Hal itu sangat disayangkan netizen yang menilai Caisar sudah memilih hidup yang lebih religius. Akibatnya, sempat tersebar sebuah inisiatif donasi dari para fans untuk mendanai pengobatan Inda maupun hijrahnya Caisar ke jalur yang lebih religius.
Namun, Inda cenderung menolak donasi itu. Mantan istri Lucky Hakim itu ingin menegaskan opname itu buka karena kanker atau psoriasis, dan tidak berhubungan dengan keputusan Caisar kembali ke panggung. Kalaupun ada acara sumbangan yang ingin diberikan kepadanya, ia justru menganjurkannya untuk diberikan kepada pembangunan kembali Palestina ketimbang ia dan sang suami.
”Psoriasis saya sudah sembuh, saya dalam keadaan sehat walafiat, dan sama sekali tidak ada kaitannya dengan pilihan Caisar untuk berjoget dengan saya sakit, karena alhamdulillah saya sehat walafiat.” ucap Inda.
”Saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas doa dan perhatiannya yang sangat besar sekali, sampai saya dengar ada sampai ada yang donasi untuk hijrahnya Caisar dan pengobatan saya. Saya mengimbau untuk donasinya lebih baik dialihkan untuk Palestina saja. Kalau mau donasi untuk saya dan Caisar, mungkin lebih baik donasi doa aja kali ya untuk kami berdua, semoga bisa melewati ujian ini dengan baik. Sekali lagi, terima kasih atas perhatiannya, semoga Allah balas,” tutup Inda.
(aln)