JAKARTA - Perjalanan karier almarhum Chrisye di dunia musik tak lama lagi akan diangkat ke dalam sebuah film layar lebar. Disutradari oleh Rizal Mantovani, film Chrisye melibatkan banyak pemain di dalam proses penggarapannya.
Muhammad Riza Irsyadillah atau Irsyad dalam film ini mendapatkan peran sebagai Addie MS. Rupanya, Addie MS memiliki peranan khusus dalam perjalanan karier seorang Chrisye.
"Peran Addie MS dalam film ini tuh media yang membantu almarhum Chrisye banting stir dari band atau penyanyi grup ke solo. Dia meminta bantuan kepada Addie MS," ungkap Irsyad dalam sebuah cuplikan video pendek di akun Instagram resmi Film Chrisye.
Bermain dengan sederet bintang ternama, nyali Irsyad sempat menciut. Namun untungnya ia mendapat banyak bantuan dari para pemain lain yang telah dianggapnya sebagai senior di dalam dunia seni peran.
"Di sini pemain-pemainnya udah pada senior kan, nah awalnya gue minder kan. Tapi Alhamdulillah pemain-pemain di sini mau merangkul dan support biar gue mainnya lebih enak," tambahnya.
Film Chrisye sendiri akan ditayangkan di bioskop pada bulan September mendatang. Dalam film ini Vino G Bastian akan berperan sebagai Chrisye dan Velove Vexia memerankan tokoh istri Chrisye, Damayanti Noor.
(aln)