JAKARTA - Microdrama kini menjadi salah satu tontonan yang paling diminati masyarakat karena menawarkan cerita singkat yang penuh konflik padat dan relevan.
VISION+ kini menghadirkan kisah microdrama terbaru berjudul Mendadak Cinta yang bisa Anda tonton streaming dengan mengklik tautan berikut ini.
Microdrama Mendadak Cinta bercerita tentang Gavin, seorang pengusaha muda yang lelah dengan hidup yang serba diatur, termasuk rencana perjodohan yang tak pernah diinginkannya.
Untuk menjauh dari tekanan keluarga dan bisnis, ia memilih pergi ke pedesaan di mana ada rumah peninggalan orangtuanya. Di sana, dia berencana mencari ketenangan sekaligus ruang untuk berpikir.
Di tempat yang jauh dari hiruk-pikuk kota itu, Gavin bertemu Vior, seorang gadis desa sederhana yang memiliki sikap hangat dan apa adanya.
Pertemuan yang awalnya terasa biasa perlahan berubah menjadi kedekatan yang tak terduga. Di tengah suasana desa yang tenang, hubungan mereka tumbuh secara natural.
Namun, Vior bukanlah gadis desa biasa. Ia menyimpan masa lalu yang sengaja ia tinggalkan, sebuah rahasia yang perlahan mengancam ketenangan yang baru saja ia temukan.