Serial The One Berakhir Happy atau Sad Ending? Tonton Maraton di Vision+

Pasopati Baladika, Jurnalis
Senin 04 Maret 2024 16:14 WIB
Original series Vision+ The One. (Foto: MNC Media)
Share :

 

JAKARTA – Vision+ telah merampungkan penayangan The One serial yang menyuguhkan konflik menegangkan, romansa menggetarkan hati, hingga perjuangan tim yang tak mudah.

Dari awal perilisannya, series The One menerima animo positif dari para penggemar. Serial garapan Pevita Pearce dan Tanta Ginting ini bahkan masuk daftar Indonesia Top 10 This Week di Vision+, selama 3 minggu berturut-turut.

Series kolaborasi Vision+ dengan KAYSINEMA dan GEMPITAINMENT tersebut menyuguhkan cerita unik dan menarik. Series ini dibintangi sederet aktor muda, seperti Nasya Marcella, Anna Jobling, Shakira Jasmine, Wavi Zihan, Emir Mahira, Julian Jacob, dan Bima Zeno.

Drama ini bercerita tentang gamer yang tengah naik daun. Namun di tengah popularitas tersebut, dia harus vakum karena diskorsing dari liga e-sports profesional. Pada momen itu, dia mendapat tawaran untuk bergabung dengan tim e-sports SMBG. 

Tiap-tiap episode The One menyuguhkan kisah kehidupan tim pro-player profesional, drama percintaan, kesetiaan anggota tim, dan jatuh bangun para anggota dalam meraih kemenangan.

Drama perjuangan tim yang penuh kejutan, cinta, dan konflik yang tak terlupakan dalam The One bisa disaksikan di Vision+. Unduh aplikasinya lewat Play Store atau App Store di sini atau silakan akses laman www.visionplus.id.

Ikuti akun @visionplusid di Facebook, Instagram, Twitter, dan TikTok untuk mendapatkan informasi terkini tentang Vision+. Atau, Anda bisa menghubungi nomor WhatsApp 0888 8000 00 via chat.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya