Permintaan Keluarga, Pemakaman Oddie Agam Dipindahkan ke TPU Menteng Pulo

Siska Permata Sari, Jurnalis
Rabu 27 Oktober 2021 16:51 WIB
Pemakaman Oddie Agam dipindahkan ke TPU Menteng Pulo (Foto: Instagram)
Share :

Oddie pernah menikah dengan Chintami Atmanegara pada 10 Desember 1988 dan bercerai pada September 1992. Dari pernikahan itu, dia dikaruniai anak bernama Dio Alif Utama.

Sempat menghilang pada 2000-an, tiba-tiba Oddie kembali berkarya di panggung musik dengan menggelar konser tunggal perdananya bertajuk Antara Anyer dan Jakarta pada 29 April 2007.

Vina Panduwinata, Mus Mujiono, Ahmad Albar, hingga Yuni Shara tampil sebagai bintang tamu. Pencapaian Oddie lainnya adalah Album The Great Composers yang berisi karya lagu ciptaannya bersama James F Sundah. Album ini meraih triple platinum atas kesukesan penjualan 135.000 kopi usai 2 bulan diluncurkan pada Desember 2015.

Album The Great Composers terdiri dari 12 lagu populer yang pernah diciptakan Oddie dan James. Sejumlah penyanyi ternama yang terlibat adalah Fatin, Yovie & Nuno, RAN, Virzha, Nania, dan Richard Chriss.

(nit)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya