Sinopsis Death Bell: Kisah Murid Pintar Selamatkan Diri dari Teror Mematikan

Vania Ika Aldida, Jurnalis
Senin 06 September 2021 07:22 WIB
Sinopsis Death Bell (Foto: Poster Death Bell)
Share :

Dalam tayangan tersebut, terdengar seseorang yang memberi petunjuk bahwa para murid harus bisa memecahkan soal yang diberikan demi menyelamatkan Hye-young. Tak hanya itu, orang tersebut juga mengatakan bahwa kematian akan mengintai siapapun yang berusaha keluar dari sekolah.

Sayangnya, bukannya sibuk mencari jawaban demi menyelamatkan Hye-young, para murid serta guru justru panik dan sibuk saling menyalahkan satu sama lain. Hingga akhirnya waktu tersebut habis dan Hye-young dinyatakan meninggal dunia.

Tak berhenti sampai disitu, satu persatu murid diketahui hilang. Bahkan mereka terlihat disiksa sebelum akhirnya meninggal dunia, seperti murid kedua yakni Dong-hyuk yang meninggal akibat terkena lelehan lilin panas. Salah satu guru yang mencoba keluar dari sekolah untuk meminta pertolongan pun diketahui meninggal dunia.

Mampukah para guru dan murid-murid menyelamatkan diri dan bertahan hidup dari teror tersebut? Siapakah dalang dari aksi mengerikan tersebut? Saksikan Death Bell.  

(nit)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya