JAKARTA - Kali ini konten kreator sekaligus mahasiswa Jerome Polin kembali mengunggah video seru yang menghibur banyak penggemar. Jerome kembali bersama teman-teman kampusnya yang sering disebut Wasedaboys yaitu Tomo, Otsuka, dan Yusuke.
Pada awal video Jerome menjelaskan bahwa ia akan melakukan tantangan 24 jam beraktivitas menggunakan roulette wheel. Roulette wheel adalah sebuah benda yang biasa diputar untuk menentukan suatu pilihan secara acak.
“Untuk aktivitasnya sendiri ada macam-macam ya, misalnya belajar, tidur, makan, dan lain lain. Dan setiap 1 jam kita bakal nentuin aktivitas kita berdasarkan hasil yang keluar dari roulette” jelas Tomo.
Baca juga: