HBO Raih Trofi Mini Seri Terbaik Emmy Awards 2019 Lewat Chernobyl

Lintang Tribuana, Jurnalis
Senin 23 September 2019 13:19 WIB
Chernobyl. (Foto: HBO)
Share :

LOS ANGELES - Program Chernobyl produksi HBO menarik perhatian publik setelah meraih trofi Mini seri Terbaik dalam ajang Emmy Awards yang digelar di Microsoft Theater, Los Angeles, pada Minggu malam (22/9/2019) waktu setempat.

Tak hanya itu, Chernobyl tercatat memenangkan sembilan trofi lainnya dari 19 nominasi yang berhasil mereka masuki. Mini seri itu berkisah tentang bencana nuklir terbesar di dunia yang terjadi di Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir Chernobyl di Kota Pripyat, di utara Ukraina, pada 26 April 1986.

 

Ledakan Chernobyl setidaknya menewaskan 4.000 orang dan 90.000 warga harus diungsikan akibat efek radiasi. Hingga kini, tragedi dan efek yang ditimbulkan dari ledakan tersebut masih menjadi topik pembicaraan banyak orang.

Dalam pidato kemenangannya, Craig Mazin sang kreator mini seri tersebut berterima kasih kepada masyarakat Lithuania yang telah menyambut mereka selama syuting berlangsung.

Baca juga: Daftar Lengkap Pemenang Emmy Awards 2019 

“Aku harap, acara ini bisa membantu mengingatkan orang-orang tentang nilai kebenaran dan dampak dari sebuah kebohongan,” kata Craig Mazin seperti dikutip dari Hollywood Reporter, Senin (23/9/2019).

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya