Ogah Bersedih-sedih, Alasan Farid Tak Jenguk Reza Bukan di Awal Penangkapan

Adiyoga Priambodo, Jurnalis
Senin 13 Agustus 2018 14:39 WIB
Farid Aja (Foto: Instagram)
Share :

JAKARTA - Farid Aja membeberkan alasannya sempat tidak membesuk Reza Bukan. Ditemui di Mapolres Metro Jakarta Barat, Senin (13/8/2018), Farid mengaku tak ingin larut dalam kesedihan lagi.

"Saya menahan untuk tidak bertemu Reza karena pasti saya akan menangis, Reza akan menangis," akunya.

Lebih lanjut Farid mengatakan, dia juga tidak tega melihat Reza Bukan dalam kondisinya sekarang. Sejak dulu, Farid memang enggan berbagi kisah sedih dengan Reza.

(Baca Juga: Berpose di Air Terjun, Netizen Salfok dengan Sosok di Belakang Ashanty)

(Baca Juga: Raditya Dika Bongkar Misteri Setan Berbaju Merah dalam Paranormal Experience)

"Saya orang enggak tega melihat Reza susah di depan mata saya, karena selama ini kita ketemu, kita tidak pernah menceritakan kesusahan-kesusahan hidup kita. Kita selalu dalam kondisi bahagia. Kita enggak mau," ujar dia.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya