JAKARTA - Glen Samuel harus rela ketika namanya harus tersisih dalam panggung Indonesian Idol 2018. Pasalnya dukungan yang diberikan publik padanya tak mampu membawa Glen untuk menjadi Idola Tanah Air.
- Baca Juga: Kehadiran Ibunda Jadi Pemicu Semangat Glenn di Top 8 Indonesian Idol
Sebagai ganjarannya Glen pun harus pulang dari panggung Indonesian Idol.
Lebih lanjut, ketika ditanya para awak media perihal firasat bahwa dirinya akan pulang, Glen pun langsung angkat bicara.
Baginya firasat tersebut memang ada, hanya saja firasat tersebut kerap kali terlintas ketika dirinya berada dalam panggung Indonesian Idol.
Dan benar saja, langkah Glen harus terhenti pada panggung spektakuler TOP 8 Indonesian Idol.