Penuh Kontroversi, Film '?' Masih Terlaris

Novi Muharrami, Jurnalis
Senin 25 April 2011 13:09 WIB
(Foto: Ist)
Share :

JAKARTA - Film ‘?’ masih menjadi film terlaris sejak dirilis 7 April 2011. Di posisi kedua, film yang juga menuai kontroversi, 13 Cara Memanggil Setan, berada di tempat kedua.

Film garapan Hanung Bramantyo ini mencatat lebih dari 100 ribu penonton dalam lima hari penayangannya. Tak heran, film yang mengangkat pentingnya toleransi dalam pluralisme di Indonesia ini memang membuat orang penasaran akibat kontroversi yang menjadi perbincangan banyak pihak.

Tak hanya itu, film yang dibintangi Reza Rahardian, Revalina S Temat, Rio Dewanto, dan Hengky Sulaiman ini juga mendapat protes keras dari Majelis Ulama Indonesia (MUI). Bahkan MUI mengancam akan memfatwa haram film yang dinilai mengajarkan kemurtadan. Tingginya minat penonton terhadap film ‘?’ diperkirakan karena adanya ancaman fatwa haram tersebut.

Sedangkan film yang diproduksi paranormal Ki Kusumo, 13 Cara Memanggil Setan, juga dinilai sebagai film yang menyesatkan. Film bergenre horor ini pun mampu menyedot animo penonton yang memang suka dengan dunia mistis.

Bahkan diakui Ki Kusumo, ada penonton yang akhirnya kesurupan karena mencoba cara-cara memanggil setan yang ada dalam adegan film tersebut. Padahal sebelumnya, Ki Kusumo telah mengingatkan agar penonton jangan mempraktikkan cara-cara memanggil setan yang disuguhkan dalam film itu.

Berikut daftar film Indonesia yang dirilis sejak 7 April berdasarkan jumlah penonton terbanyak akhir pekan lalu, dikutip dari filmindonesia.or.id, Senin (25/4/2011), dimana data tersebut dikumpulkan dari para PPFI, Blitzmegaplex, produser film.

1. Tanda Tanya - 249.167
2. 13 Cara Memanggil Setan - 119.337
3. Misteri Hantu Selular - 116.000
4. Skandal - 106.242
5. Kuntilanak Kesurupan - 86.899
6. Tebus - 50.000.

(nov)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya