Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Nadine Chandrawinata Susah Ketemu Pacar

Rama Narada Putra , Jurnalis-Rabu, 05 Desember 2012 |10:36 WIB
Nadine Chandrawinata Susah Ketemu Pacar
Nadine & Moreno (Foto: Rama/Okezone)
A
A
A

JAKARTA - Nadine Chandrawinata memang jarang terlihat tampil berdua dengan sang kekasih Moreno Soeprapto. Namun Nadine menampik ia dan kekasihnya menutup-nutupi kisah asmaranya di depan publik. Menurut Putri Indonesia 2005 ini, ia memang kesulitan untuk bertemu dengan sang kekasih.

"Kalau kita menutup diri untuk publik enggak ya. Kita santai sih menjalani hubungan ini. Saya ketemu Reno susah, dia juga ini saja baru balik dari Ternate," ucap Nadine ditemui di Planet Hollywood, Jakarta Selatan, Selasa 4 Desember 2012.

Keduanya pun kerap terlihat enggan untuk mengumbar kemesraan di depan publik, bahkan sering menghindar dari awak media. Namun menurut Moreno, mereka tak pernah menghindari siapapun. Pembalap tersebut menuturkan selama ini terlihat tertutup karena momennya yang tidak tepat selama ini.

"Bukan berarti menghindar atau ditutup-tutupin, cuma kalau kayak sekarang ini rileks. Pada saat itu mungkin momennya enggak tepat. Waktu itu lagi enggak bisa, jadinya kelihatannya tertutup," tandasnya.

(ega)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement