JAKARTA - GTV akan menghadirkan Big Movies Platinum bertema aksi dan teror yang siap membuat jantung Anda berdebar. Ada film tentang serangan makhluk buas hingga operasi militer rahasia.
Pada Senin (5/5/2025) ada film Snake 4: The Lost World yang berkisah tentang perjuangan korban kecelakaan pesawat yang harus menghadapi makhluk buas di sebuah pulau misterius.
Ketegangan tak berhenti sampai di situ, karena ada film Operation Delta Force yang bercerita tentang misi militer penuh strategi untuk menghentikan ancaman teroris berskala global.
Pada Selasa (6/5/2025), ada Water Monster di mana seorang pria akan bertemu monster dari kedalaman air. Monster itu kini mengancam orang-orang terdekat pria tersebut.
Aksi berlanjut dalam film U.S. Seals di mana tim SWAT elit ditugaskan menggempur markas bajak laut di kilang minyak terbengkalai dekat Turki. Namun misi tersebut malah berubah jadi jebakan berbahaya.
Pada Rabu (7/5/2025), film BOA akan meneror Anda. Kisahnya tentang sekelompok remaja yang tersesat saat sedang liburan. Untuk bertahan hidup mereka bersembunyi di sebuah gua gelap yang ternyata dihuni seekor ular raksasa.