Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Kimberly Ryder Datangi Polres Metro Jakarta Selatan, Ada Apa?

Ravie Wardani , Jurnalis-Senin, 17 Maret 2025 |14:29 WIB
Kimberly Ryder Datangi Polres Metro Jakarta Selatan, Ada Apa?
Kimberly Ryder Datangi Polres Metro Jakarta Selatan, Ada Apa? (Foto: Okezone)
A
A
A

JAKARTA - Kimberly Ryder terlihat mendatangi Polres Metro Jakarta Selatan pada Senin, 17 Maret 2025. Kehadirannya didampingi oleh kuasa hukumnya, Machi Ahmad, sekitar pukul 14.00 WIB.

Menurut Machi, kliennya memenuhi panggilan dari penyidik Unit Ranmor Polres Metro Jakarta Selatan untuk menjalani mediasi dengan Edward Akbar.

"Hari ini saya dan klien saya, Kimberly Ryder, memenuhi undangan dari Unit Ranmor yang berisi permintaan untuk mediasi," ujar Machi kepada wartawan.

Kimberly Ryder Datangi Polres Metro Jakarta Selatan, Ada Apa?
Kimberly Ryder Datangi Polres Metro Jakarta Selatan, Ada Apa?

Machi mengungkapkan bahwa komunikasi antara Kimberly dan Edward sudah mulai terjalin dengan baik. Dalam pertemuan mediasi ini, salah satu hal yang akan dibahas adalah nasib rumah mereka yang berada di Bali.

"Alhamdulillah, sudah ada komunikasi yang baik dengan pihak Edward terkait laporan mengenai mobil," tambah Machi.

Saat ditanya soal kemungkinan perdamaian, Machi tidak menutup kemungkinan hal tersebut terjadi. Namun, ia belum bisa memastikan hasil akhirnya karena masih menunggu kehadiran Edward.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement