"Tim penyidik sudah mengatur jadwal pemeriksaan. Saksi dan pihak yang sebelumnya telah memberikan keterangan akan kami panggil kembali sebagai saksi dalam penyidikan kasus ini," tambahnya.
Selain pemeriksaan terhadap saksi dan pihak terlapor, penyidik juga telah meminta keterangan dari dokter yang menangani visum anak Nikita Mirzani.
"Kemarin, kami juga memeriksa dokter yang menangani visum di RSCM," ujar Nurma menutup keterangannya.
(aln)