JAKARTA - Duet mesra Rossa dan Ariel NOAH merupakan salah satu penampilan terbaik di ajang Selebrasi Spektakuler RCTI 35. Panggung musik untuk merayakan HUT ke-35 RCTI itu digelar dari MNC Studios, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, pada Jumat (23/8/2024).
Membawakan lagu Nada-Nada Cinta, Rossa mengaku, perlu latihan intensif jelang penampilan duetnya dengan Ariel. “Tadi di waiting room sebelum tampil saja kami masih latihan,” kata Ariel yang ditimpali Rossa dengan, “Untungnya, semua yang dirancang saat latihan berhasil semua.”
Ariel mengaku, ada tantangan tersendiri dalam menyanyikan kembali lagu Nada-Nada Cinta. Dirilis pada 1996, vokalis NOAH itu mengaku, harus bisa membuat lagu tersebut tetap relavan dengan pendengar musik zaman sekarang.
“Nah, untuk membuat lagu ini tetap diterima penikmat musik sekarang ada perjalanan lumayan panjang yang harus kami lewati,” tutur bapak satu anak tersebut.
Selain Ariel NOAH dan Rossa, panggung Selebrasi Spektakuler RCTI 35 juga dimeriahkan penampilan sederet penyanyi dan musisi papan atas, seperti Ahmad Dhani, TRIAD, JKT48, DJ Dipha Barus, Judika, Virzha, Lesti Kejora, BCL, Afgan, Yura Yunita, dan Donne Maula.