JAKARTA - Sinopsis film Koala Kumal akan dibahas dalam artikel Okezone kali ini. Koala Kumal adalah sebuah film komedi romantis Indonesia yang dirilis pada 5 Juli 2016. Film ini dibintangi oleh Raditya Dika dan Acha Septriasa, serta menjadi debut bagi penyanyi Sheryl Sheinafia di dunia perfilman.
Film ini diadaptasi dari novel dengan judul yang sama, yang juga ditulis oleh Raditya Dika. Menariknya, film ini menjadi karya Raditya Dika yang memiliki jumlah artis cameo terbanyak hingga saat ini.
Sinopsis Film Koala Kumal
Dika (Raditya Dika) baru saja mengalami kegagalan dalam pernikahan setelah tunangannya, Andrea (Acha Septriasa), ketahuan berselingkuh dengan James (Nino Fernandez). Patah hati membuat Dika kesulitan menyelesaikan bab terakhir dari bukunya.
Suatu hari, Dika bertemu dengan Trisna (Sheryl Sheinafia), seorang gadis unik yang menyelamatkannya dari perjodohan kacau yang diatur oleh ibunya, Mama Dika (Cut Mini Theo). Pertemuan ini mengubah cara pandang Dika terhadap dunia.
Seiring berjalannya waktu, Dika dan Trisna menjadi semakin dekat.