JAKARTA - Nagita Slavina diduga telah mengadopsi seorang bayi perempuan yang diberi nama Lily. Nama tersebut bahkan diberikan oleh sang suami, Raffi Ahmad.
Menariknya, bukan hanya memberi nama. Pasalnya, Raffi juga lah yang mengadzani bayi perempuan yang belum diketahui latar belakangnya tersebut.
Belum diketahui pasti apakah benar Nagita Slavina mengadopsi bayi perempuan itu sebagai anak ketiganya. Akan tetapi, sejak Sabtu, 13 April 2024 kemarin, ibu dua anak itu tampak membagikan potret bersama bayi kecil tersebut di akun Instagram pribadinya.
Terbaru, perempuan yang akrab disapa Gigi ini memperlihatkan separuh dari wajah Lily. Bahkan Nagita Slavina juga bersyukur dengan hadirnya Lily di tengah keluarga Sultan Andara tersebut.

Netizen tantrum saat tahu Nagita Slavina adopsi bayi perempuan (Foto: Instagram/raffinagita1717)
"Grateful, 'Lily' seperti malaikat baik yang dikirim Allah SWT," tulis Nagita Slavina, di Instagram @raffinagita1717, Minggu, 14 April 2024.