Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Okin Lamar Regina Phoenix, Netizen: Cincinnya Mana?

Wiwie Heriyani , Jurnalis-Kamis, 09 November 2023 |21:20 WIB
Okin Lamar Regina Phoenix, <i>Netizen</i>: Cincinnya Mana?
Okin lamar Regina Phoenix. (Foto: Instagram/@reginaaphx)
A
A
A

JAKARTA - Niko Al Hakim alias Okin diduga telah melamar sang kekasih, Regina Phoenix. Dugaan itu muncul, setelah mantan suami Rachel Vennya itu mengunggah sebuah foto di Instagram. 

Dalam foto itu, Okin dan Regina terlihat sedang menikmati boat cruise di Thailand. Bapak dua anak itu kemudian memegang tangan sang selebgram yang tampak tersenyum malu. “She said yess (Dia menjawab ya),” ujarnya dalam caption unggahan tersebut. 

Bunyi caption tersebut, umumnya diungkapkan seorang pria yang sukses melamar sang kekasih. Namun unggahan Okin tersebut justru menjadi tanda tanya karena Regina Phoenix tak terlihat mengenakan cincin layaknya orang yang telah dilamar.

“Cincinnya mana nih,” tulis akun @da****. Akun @pu**** juga melayangkan sindiran dengan mengatakan, “Yes doang, tapi enggak bercincin.” Sementara akun @hi**** menimpali dengan, “Musyrik percaya duda.” 

Okin lamar Regina Phoenix. (Foto: Instagram/@okintph)

Usai bercerai dari Rachel Vennya pada 2021, Okin memang sempat digosipkan dekat dengan beberapa wanita. Namun kemudian diketahui menjalin asmara dengan Regina Phoenix.*

(SIS)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement