Proses pengubahan lirik dari bahasa Inggris ke Indonesia menurut Elton sangat sulit. Bahkan memakan waktu sekira sebulan karena terus direvisi hingga mendapat hasil yang diinginkan.
"Untuk lirik emang susah banget, karena mengubah lirik dari bahasa Inggris ke Indonesia intinya harus pas sama konsonan vokalnya, nadanya, itu susah. masih mending bikin lagu baru daripada menubah liriknya," kata Elton.
Di tengah kehadiran penyanyi solo yang menjamur di industri musik Tanah Air, band yang terbentuk pada 2021 ini mencoba memberikan kesegaran dengan format band. Alessa menghadirkan warna musik britpop alias british pop dalam lagu Katakan.
Katakan dari Alessa sudah dirilis sejak 8 Maret 2023. Lagunya sudah bisa didengarkan di berbagai platform streaming digital.
(ltb)