Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Pembangunan Rumah Mewah Song Hye Kyo Diprotes Warga, Agensi Minta Maaf

Lintang Tribuana , Jurnalis-Selasa, 18 Juli 2023 |11:44 WIB
Pembangunan Rumah Mewah Song Hye Kyo Diprotes Warga, Agensi Minta Maaf
Pembangunan rumah mewah Song Hye Kyo diprotes warga. (Foto: Instagram/@kyo1122)
A
A
A

SEOUL - Song Hye Kyo menjadi pemberitaan media lokal setelah proses pembangunan rumah mewahnya di kawasan Samseong, Distrik Gangnam, Seoul, Korea Selatan, berimbas pada rusaknya sebuah mobil.

Hal itu terjadi setelah balok baja yang digunakan untuk proses pembangunan jatuh mengenai jendela depan sebuah mobil yang terparkir di kawasan tersebut. Beruntung, pemilik kendaraan sedang tidak berada di mobilnya ketika peristiwa itu terjadi.

Imbas kejadian tersebut, warga Samseong protes dan melayangkan komplain ke pemerintah setempat. Warga menilai, proses pembangunan tidak memenuhi standar keamanan yang layak.

Terkait protes warga tersebut, United Artist Agency selaku agensi yang menaungi Song Hye Kyo pun merilis permintaan maaf mereka. Dalam keterangan tersebut, agensi membenarkan kalau properti yang masih dalam tahap pembangunan itu memang milik sang aktris.

Pembangunan rumah mewah Song Hye Kyo diprotes warga. (Foto: Instagram/@kyo1122)

“Kami minta maaf jika proses pembangunan tersebut tidak menerapkan standar keamanan dan merugikan masyarakat sekitar. Kami juga meminta maaf kepada pemilik mobil atas peristiwa tersebut,” ujar UAA dikutip dari Soompi, Selasa (18/7/2023).

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement