JAKARTA - Artis Prilly Latuconsina kembali membuka bisnis baru. Kini, dia menjajal bisnis kafe roti ala Eropa yang terinspirasi ketika berpelesir ke Prancis.
“Saat itu Prilly memutuskan untuk datang ke beberapa Bakery Café yang ada diseputaran kota Paris untuk mencoba kue dan roti khas eropa,” ujar Prilly Latuconsina, di LA JOIE Bakery Café, Pondok Indah belum lama ini.
Prilly Latuconsina akhirnya mencicipi cita rasa roti khas eropa di tempat yang nyaman dan menyenangkan. Akhirnya, tercetus ide untuk membuat konsep bakery cafe yang serupa di Jakarta.
Setelah itu, Prilly berdiskusi dengan beberapa rekannya mengenai ide bisnis ini. Lalu terbentuklah LA JOIE Bakery Café yang kini berlokasi di Ruko Plaza 5 Blok C7, Pondok Indah, Jakarta Selatan.
LA JOIE diambil dari Bahasa Prancis yang memiliki arti kesenangan, kenikmatan atau kebahagiaan. Prilly berharap, Bakery Café ini bisa memberikan nilai kebaikan kepada setiap pengunjung.
Follow Berita Okezone di Google News