JAKARTA – Drama Korea baru, “Pandora: Beneath The Paradise” akan tayang pada 11 Maret 2023 di Disney Plus Hotstar.
Diketahui, drama tersebut akan dibintangi oleh pemeran “The Penthouse”, yakni Lee Ji Ah.
Sementara itu, “Pandora: Beneath the Paradise” ditulis oleh Kim Sunok, sosok di balik serial sukses “The Penthouse: War in Life” dan “Return”.
Sedangkan sutradara dipegang oleh Choi Younghoon yang sukses dengan “One the Woman” dan “Good Casting”.
Drama "Pandora: Beneath The Paradise" menceritakan kehidupan Hong Taera yang terlihat sempurna membuat banyak orang iri kepadanya.
Menikah dengan seorang developer sukses, serta memiliki seorang anak perempuan yang penyayang, membuat hidup Taera semakin sempurna.
Namun, sesuatu terjadi. Sebuah pikiran mengahantui Taera yang membuatnya sadar akan suatu hal. Drama tentang masalah di kehidupannya pun segera dimulai.
Follow Berita Okezone di Google News