JAKARTA - Prilly Latuconsina memang dikenal sebagai sosok artis muda yang sering menorehkan prestasi.
Bahkan, prestasi yang dicapai Prilly di usia 26 tahun itu semakin lengkap setelah masuk dalam Forbes 30 under 30 Asia pada tahun 2022.
Forbes 30 under 30 merupakan daftar anak muda yang berusia di bawah 30 tahun baik dari kalangan pengusaha, pempimpin, maupun pekerja seni yang berhasil membuat sebuah terobosan.
Perjalanan Karier
Prilly mengawali karier pada usia 12 tahun dengan mulai mempelajarinya di sanggar Andana.
Kemudian, ia mendapat tawaran casting di sebuah program televisi berjudul 'Si Bolang Bocah Petualang'.
Program tersebut membuat langkah Prilly semakin lebar dengan kembali mendapatkan tarawan di program 'Koki Cilik'.
Berawal menjadi host, Prilly mulai membuktikan kemampuan aktingnya dengan membintangi sinetron 'Get Married the series 1', sebagai tokoh Tasha.
Sejak kesuksesannya di sinetron tersebut, tawaran peran pun semakin banyak.
Follow Berita Okezone di Google News
Hingga akhirnya, wanita berdarah Ambon dan Sunda ini mendapat peran penting di sinetron 'Ganteng-ganteng Serigala' yang melambungkan namanya.
Berpasangan dengan Aliando Syarief, kehidupan Prilly di dalam maupun di luar lokasi syuting mulai mencuri perhatian penggemar.
Meskipun, pada akhirnya hubungan Prilly dengan Alindo tak berakhir seperti harapan penggemar.
Tak hanya menunjukkan kemampuan akting di dunia sinetron, Prilly juga merambah dunia film dengan bermain film horor berjudul 'Danur'.
Film 'Danur' yang dibintanginya itu pun menjadi populer di Indonesia dan Malaysia.
Sementara itu, setelah sukses menjadi aktris, Prilly juga menjadi produser di rumah produksi 'Sinemaku Pictures'.
Film pertama yang diproduksinya berjudul 'Kukira Kau Rumah' cukup mencetak kesuksesan.
Selain itu, Prilly juga cukup berani dengan keluar dari jalur dunia akting dan menjadi pemilik klub bola, Persikota FC.
Prilly telah resmi mengakuisisi klub berjuluk Bayi Ajaib ini pada Januari 2022.
Biodata Prilly Latuconsina
Nama Lengkap: Prilly Mahatei Latuconsina
Tempat, Tanggal, Lahir: Tangerang, 15 Oktober 1996
Orangtua: Rizal Latuconsina dan Ully Julita
Adik: Raja Latuconsina
Agama: Islam
Pendidikan: London School of Public Relation (LSPR)
Instagram: @prillylatuconsina96
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.