JAKARTA - Suti Karno saat ini tengah beradaptasi dengan kondisi terbaru fisiknya. Usai menjalani amputasi akibat penyakit diabetes yang diidapnya, kini wanita 59 tahun ini mengaku mulai menggunakan WC portable di kamarnya untuk memudahkan ketika buang air.
Sementara itu, Suti juga mengaku bahwa kini dirinya mulai rutin menjalani fisioterapi. Hal itu dilakukan sebelum dirinya mendapatkan kaki palsu sebagai alat bantunya saat berjalan.
"Aku tinggal fisioterapi, Alhamdulillah aku dapat medical check up nya. Udah bisa mulai pesan kaki palsu," tutur Suti Karno saat ditemui awak media di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Senin (9/1/2023).
"Tapi mungkin untuk bisa menggunakannya dua sampai tiga bulan lagi ke depan," sambungnya.
Terkait WC portable, adik kandung Rano Karno ini mengaku tengah berusaha untuk beradaptasi. Bahkan ia sudah bisa melakukan buang air besar atau kecil tanpa bantuan.

"Ya sekarang pun saya berusaha untuk sendiri. Saya punya WC portable sendiri di kamar. Saya udah bisa membungkus luka saya sendiri," bebernya.
Meski demikian, pemeran Atun dalam sinetron Si Doel Anak Sekolahan itu tetap saja membutuhkan bantuan dari orang lain. Terutama sopir untuk mendampinginya saat bepergian.