Share

Tiba di Rumah Duka Rudy Salam, Tangis Roy Marten Pecah

Selvianus, MNC Portal · Jum'at 18 November 2022 20:50 WIB
https: img.okezone.com content 2022 11 18 33 2710518 tiba-di-rumah-duka-rudy-salam-tangis-roy-marten-pecah-YCTba0CFzf.jpg Roy Marten (Foto: Selvianus/MPI)

JAKARTA - Aktor senior Roy Marten yang juga merupakan adik kandung Rudy Salam, akhirnya tiba di rumah duka PGI, Cikini, Jakarta Pusat, Jumat (18/11/2022). Sebelumnya, Roy diketahui tengah tidak berada di Jakarta saat mengetahui kabar bahwa saudaranya meninggal dunia pada hari ini sekitar pukul 06.04 WIB tadi.

Ayah Gading Marten ini diketahui tiba di rumah duka sekitar pukul 19.00 WIB setelah menempuh perjalanan dari Jambi. Tangis dari pria 70 tahun itu seketika pecah, saat melihat jenazah kakaknya.

Seiri rumah duka pun ikut bersedih melihat kehadiran Roy Marten. Bahkan suami Anna Maria itu terlihat menghampiri satu persatu anggota keluarnyanya, termasuk Marina Gardena, istri dari Rudy Salam.

Roy sendiri mengaku sangat sedih dan terpukul dengan kepergian kakaknya. Meski begitu, ia menganggap bahwa kepergian Rudy merupakan salah satu takdir terbaik. Mengingat, selama 7 tahun belakangan ini aktor 73 tahun itu hanya bisa berbaring lemah di tempat tidur.

Roy Marten

"Selesai sudah penderitaan, terimakasih untuk Tuhan yang sudah memanggil. Tempat dimana dia disediakan karena tujuh tahun dalam penderitaan, jadi ini jalan menuju surga," kata Roy Marten sambil menangis.

Bintang film Toko Barang Mantan ini mengatakan bahwa sebelum dirinya pergi ke Jambi, ia sudah sempat berpamitan datang menjenguk sang kakak. Sayangnya, pertemuan terakhirnya dengan Rudy justru disesalinya lantaran ia tak sempat berbicara.

Follow Berita Okezone di Google News

Meski tak berkomunikasi, kakek Gempita Nora Marten ini mengakui bahwa kondisi Rudy membuat ia kesulitan untuk bisa berkomunikasi.

"Saya datang tapi dia lagi tidur, jadi saya nggak mau bangunin, jadi nggak sempat nanya. Tapi memang komunikasi udah nggak lancar kalau dia udah nggak bicara. Saya udah nggak tau apa yang dibicarakan. Bicara juga udah nggak jelas, saya kira ini yang terbaik," tambahnya.

Sebagaimana diketahui, Rudy Salam menghembuskan nafas terakhirnya di usia 73 tahun. Saat ini jenazah tengah disemayamkan di RS. PGI Cikini Jakarta Pusat.

Rencananya mendiang Rudy Salam akan diberangkatkan malam ini sekitar Pukul 22.00 WIB ke Salatiga, untuk dimakamkan di dekat makam mendiang ayah, ibu dan saudaranya. Sementara itu, untuk prosesi penutupan peti jenazah akan digelar pada Sabtu, 19 November sekitar Pukul 14.00 WIB, sebelum nantinya dimakamkan di TPU Cungkok Salatiga.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini