JAKARTA - Papa Surya semakin khawatir dengan kondisi mama Sarah yang semakin tak karuan. Setiap kali mama Sarah memberikan kabar terkait kondisinya yang baik-baik saja, papa Surya justru merasakan bahwa hal sebaliknya terjadi pada istrinya.
Dalam tayangan sinetron Ikatan Cinta malam nanti, papa Surya terlihat mengajak mama Sarah untuk melepas kerinduannya pada kedua cucunya, Reyna dan Askara. Keduanya pun menyambangi Pondok Pelita, yang merupakan sebutan bagi rumah yang ditinggali oleh Aldebaran sekeluarga.
Pada kunjungannya tersebut, papa Surya pun sempat mencurahkan kegelisahannya pada Andin serta menantunya. Ia menduga bahwa ada sebuah hal yang saat ini sedang ditutup-tutupi oleh istrinya.
"Papa tuh ngerasa, ada yang disembunyikan sama mama. Mama tuh nggak baik-baik aja. Cuma mama tuh kayak nggak mau ngasih tau ke semua orang kalau  sakit," ungkap papa Surya khawatir.
Andin pun terlihat memandangi mama Sarah yang sedang bermain dengan kedua buah hatinya. Ia jelas mengkhawatirkan kondisi ibu sambungnya tersebut.
Kendati demikian, Andin dan Al tak bisa melakukan apapun selain mendoakan yang terbaik untuk mama Sarah. Apalagi saat menerima kenyataan bahwa mama Sarah selalu saja berkelit tiap kali diajak untuk memeriksakan diri ke dokter.
"Ya kita cuma bisa berdoa, untuk kesembuhan dan kebaikan mama aja, Pa," kata Aldebaran.
Baca Juga: Ikut Acara Offline BuddyKu Fest, Cara Jadi Content Creator Handal Zaman Now!
Follow Berita Okezone di Google News