Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Kisah Pilu Enzy Storia, Terpaksa Berpisah dengan Ayah karena Agama

Vania Ika Aldida , Jurnalis-Rabu, 09 November 2022 |13:58 WIB
Kisah Pilu Enzy Storia, Terpaksa Berpisah dengan Ayah karena Agama
Enzy Storia (Foto: Instagram)
A
A
A

JAKARTA - Enzy Storia baru-baru ini mengungkapkan perasaan rindunya terhadap sang ayah yang sudah lama tak dijumpainya. Pernyataan Enzy tentang kerinduannya tersebut bahkan diungkapkannya saat berbincang dalam YouTube milik Daniel Mananta.

Dalam kesempatan itu Enzy mengatakan bahwa dirinya bertemu terakhir kali dengan sang ayah saat masih duduk di kelas 6 SD. Pasalnya, ayah dan ibunya kala itu memutuskan untuk berpisah.

"Aku lahir dari mamaku orang Aceh, papaku orang Polandia, dia beragama Katolik," ungkap Enzy dilansir dari channel YouTube Daniel Mananta Network.

Perempuan 30 tahun ini mengatakan bahwa agama menjadi salah satu alasan kedua orang tuanya berpisah. Ibu Enzy diketahui ingin jika anaknya menganut agama Islam, sama seperti dirinya. Sedangkan ayahnya, bersikeras memberikan kebebasan pada Enzy kecil untuk memilih agama sesuai dengan keinginannya.

Perbedaan pendapat soal agama yang dianut keduanya rupanya menjadi sebuah masalah besar bagi mereka. Sampai pada akhirnya kedua orang tua Enzy berpisah.

Enzy Storia

"Jadi papaku nikah beda agama, terus ketika aku umur 5-6 tahun papaku meninggalkan mamaku, mereka berpisah karena agama," ujar Enzy.

"Karena mamaku ternyata waktu perjalanan rumah tangganya itu pengen aku tetap menjadi seorang muslim, dan bokap tidak terima karena dia percaya kalau anak itu punya kebebasan untuk memilih agama," tambahnya.

Meski kejadian tersebut sudah berlangsung cukup lama, hingga kini Enzy mengaku masih mengingat bagaimana pertemuan terakhirnya dengan sang ayah. Kening Enzy bahkan sempat dicium oleh ayahnya sebelum ia pergi meninggalkan rumah.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement