3. The Texas Killing Fields

Selanjutnya ada film The Texas Killing Fields. Film ini juga menceritakan tentang pembunuhan yang diangkat dari kisah nyata.
The Texas Killing Fields menceritakan Souder, seorang detektif pembunuhan di sebuah kota kecil di Texas yang tengah menyelidiki seorang pembunuh berantai sadis yang terjadi di Texas, Amerika Serikat.
Sadisnya, pembunuh itu akan membuang potongan tubuh korbannya ke sebuah rawa yang diberi nama The Killing Fields.
Tak lama, si pembunuh mengubah permainan dan mulai memburu para detektif. Film ini pun semakin memberikan ketegangan untuk para penonton.
4. Monster

Film bertema pembunuhan yang diangkat dari kisah nyata ini rilis perdana pada tahun 2003. Monster, sebuah film kriminal biografis yang ditulis dan disutradarai oleh Patty Jenkins,
Film ini menceritakan kisah Aileen Wuornos seorang pelacur yang diadili karena membantai tujuh pria, yang dia layani sebagai klien, antara tahun 1989 dan 1990. Film ini mengisahkan bawah Wuornos adalah salah satu pembunuh berantai wanita paling buruk dalam sejarah kejahatan.