ARTIS sekaligus mantan DJ, Nathalie Holscher menjadi bintang tamu dalam konten YouTube milik Lucinta Luna. Dalam kesempatan tersebut, keduanya terlibat obrolan serius termasuk soal asmara.
Rupanya, dalam obrolan tersebut diketahui bahwa Lucinta Luna dan Nathalie Holscher pernah menjalin hubungan dengan lelaki yang sama. Hal itu bermula saat Lucinta menanyakan soal asal usul mantan istri Sule tersebut.
"Bunda tuh kalau boleh tahu blasteran apa sih?," tanya Lucinta Luna pada Nathalie Holscher.
"Eh aku tebak, aku tahu dulu dari mantan aku. Sama-sama mantan kita. Dulu sempat mantan aku bilang," imbuhnya.
Mendengar ucapan Lucinta soal mantan yang sama, Nathalie lantas membenarkan hal tersebut. Bahkan Nathalie sendiri mengetahui bahwa pria yang dekat dengannya pernah berpacaran dengan Lucinta selang beberapa hari kedekatan mereka.
"Mantan kita. Jadi ternyata, itu mantan baru cuma beberapa hari dekat sama gue. Tiba-tiba dia (Lucinta Luna) ngasih tahu, 'itu pernah dekat sama aku'," timpal Nathalie.
Mengetahui bahwa pria tersebut pernah berpacaran dengan Lucinta, Nathalie pun enggan melanjutkan hubungannya. Ia pun memilih untuk mengakhiri hubungan asmaranya dengan pria tersebut.
"'Oh my God, oh my God, oh my God. Udah sana lo pergi.!!'," kata Nathalie Holscher.
"Oh my God gue kaget banget, demi Allah gue kaget," imbuhnya.
Mengetahui bahwa Nathalie berpacaran dengan mantannya, Lucinta pun mengaku sedih. Pasalnya selama satu tahun berpacaran dengan pria tersebut, bintang Bridezilla ini mengaku sama sekali tak diakui, bahkan dianggap.
Baca Juga: Ikut Acara Offline BuddyKu Fest, Cara Jadi Content Creator Handal Zaman Now!
Follow Berita Okezone di Google News