ARTIS Thalita Latief mulai berani mengumbar hubungan asmaranya dengan seorang pria bernama Ichsan Rei. Nama tersebut tentunya sudah tak asing lagi di telinga masyarakat.
Sebelumnya  Thalita Latief dituding sebagai pelakor. Kala itu, pesinetron berusia 33 tahun itu disebut-sebut sebagai orang ketiga dalam rumah tangga Ichsan Rei dan Irene Fabiola yang masih dalam proses perceraian.
Mantan istri Ichsan Rei, Irene Fabiola akhirnya berkomentar terkait hubungan asmara suaminya dengan Thalita Latief yang kini sudah diungkap ke publik. "Ya berarti apa yang selama ini saya omongin, terbukti," ujarnya dikutip dari kanal YouTube KH Infotainment.
Lebih lanjut, Irene Fabiola mengaku lega setelah melihat Thalita Latief dan Ichsan Rei mengumumkan hubungan mereka ke publik. Tak marah, Irene justru mendoakan hubungan mantan suaminya dengan bintang film Lawang sewu tersebut.
"Reaksinya ya agak sedikit lega, Alhamdulillah saya tidak mengada ngada dan semoga mereka bahagia," ungkap Irene Fabiola.