PEDANGDUT Inul Daratista mencurahkan perasaannya terkait kebijakan jam operasional bisnis karaoke. Sebagaimana diketahui, pemerintah melakukan pembatasan jam operasional tempat karaoke selama masa pandemi mulai pukul 11.00 hingga pukul 21.00 WIB.
Hal tersebut rupanya membuat Inul menaruh harapan pada Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves), Luhut Binsar Pandjaitan, agar peraturan tersebut diubah. Ia bahkan berharap jika jam operasional karaoke bisa kembali ke peraturan semula, yakni hingga pukul 00.00 WIB, mengingat kini pemerintah sudah memberikan kelonggaran untuk masyarakat yang ingin berwisata di dalam negeri.
"Bpk Luhut yang saya Hormati, klo boleh saya sebagai rakyat jelata masih ada jeritan hati mewakili para pengusaha Karaoke Keluarga sehat INUL VIZTA dkk. Berharap juga agar Izin Operasional dikembalikan lagi di jam semula, kalau boleh tutupnya jam 12 malam," pinta Inul Daratista dalam unggahannya di akun Instagram.
"Sebelumnya saya berterima kasih sudah diberikan kesempatan untuk operasional kembali, meski jam dibatasi," sambungnya.
Bukan tanpa sebab, pelantun Mawar Putih tersebut berharap jika Luhut Binsar bisa mengubah jam operasional bisnis karaoke di masa pandemi seperti ini. Hal tersebut dikarenakan omset yang tidak maksimal, sementara Inul sebagai pemilik harus membayar sewa tempat serta pegawai di rumah karaokenya.