Kebersamaan Prilly dan Arya ternyata mampu membuat iri banyak netizen. Tak sedikit pula yang berharap keduanya bermain dalam satu sinteron.
"Semoga nanti Arya dan Prilly ada main sinetron, tapi berbau komedi pasti seru," tulis netizen.
"Wah ini mah menantu idaman para ibu," kata yang lain.
Sementara netizen lainnya justru mempertanyakan kehadiran istri Arya dan anaknya. Pasalnya Putri Anne dan Ibrahim tak terlihat ikut mengunjungi rumah Prilly.
"Mas Arya, mba Anne kok enggak diajak ya sama Ibrahim," kata netizen lain.
"Mbak Putri Anne kemana?," ujar yang lain.
(dwk)