JAKARTA - Aktris Glenca Chysara berkesempatan melebarkan sayap di industri musik. Tak hanya berperan di Ikatan Cinta, ia juga mendapatkan kesempatan meng-cover lagu soundtrack Ikatan Cinta.
Kini, setelah Amanda Manopo dan Arya Saloka, giliran Glenca yang menjalani proses rekaman cover lagu ‘Tanpa Batas Waktu’ bersama Ade Govinda. Hal ini tampak dalam unggahan terbaru di Instagramnya.
Baca Juga:
4 Inspirasi Gaya Glenca Chysara, Imut bak Artis Korea
Isi Waktu Luang, Glenca Chysara Tanam Stroberi di Loksyut Ikatan Cinta
“Recording Last night! Thank you @ade_govinda udah mau sabar sama aku yang grogi nya kebangetan hehe,” kata perempuan 25 tahun itu seperti dikutip dari Instagramnya.
Meski grogi, Glenca tidak sabar memperdengarkan suaranya pada para pendengar, terutama penonton Ikatan Cinta. “Can’t wait till u guys hear it,” tulisnya.
Sementara itu, menurut sang pencipta lagu, Ade Nurulianto atau Ade Govinda, suara Glenca memiliki karakter yang kuat. “Sesegera mungkin bisa diperdengarkan. Suara @glencachysaraofficial punya karakter kuat,” pujinya.
Sontak, postingan tersebut pun banjir komentar netizen. Mereka penasaran dengan suara pemeran Elsa ketika menyanyikan soundtrack Ikatan Cinta.
“Jadi nggak sabar dengerin covernya,” kata netizen di kolom komentar.
“Nggak sabar nungguin videonya, pengen denger suara merdu my idola,” komentar yang lainnya.
“Papa Glenca kan penyanyi, Om Rudy Chysara, pasti Glen bisa nyanyi juga,” tulis yang lainnya. “Ditunggu ya kak!” komentar netizen.
(aln)