Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Bantah Ayah Nino RAN Meninggal karena COVID-19, Manajer: Komplikasi Penyakit

Vania Ika Aldida , Jurnalis-Minggu, 04 Oktober 2020 |08:17 WIB
Bantah Ayah Nino RAN Meninggal karena COVID-19, Manajer: Komplikasi Penyakit
Nino RAN (Foto: Instagram/@ninokayam)
A
A
A

JAKARTA - Ayahanda dari Nino RAN, Agung Setyawicaksono meninggal dunia pada Sabtu, 3 Oktober 2020. Sekitar pukul 19.00 WIB, ayahanda Nino mengembuskan napas terakhirnya di salah satu rumah sakit daerah Jakarta Utara.

Kabar duka tersebut dibenarkan oleh manajer dari Laleilmannino, Lutfi, melalui sambungan telepon. Ia menyebut bahwa almarhum sudah menjalani perawatan sekitar 2 minggu, sebelum akhirnya wafat.

Nino RAN

"Sudah dirawat sekitar 2 minggu ya," ungkap Lutfi.

Terkait penyakit apa yang diderita oleh ayahanda Nino RAN sebelum wafat, Lutfi mengaku tak bisa mengatakan lebih banyak. Namun, ia memastikan bahwa ayah Nino meninggal dunia bukan karena COVID-19.

Baca Juga:

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement