LOS ANGELES - Kabar duka datang dari pasangan Chrissy Teigen dan John Legend. Sang model mengabarkan, harus merelakan janin yang tengah dikandungnya akibat pendarahan hebat.
Meski sudah dirawat dan mendapatkan transfusi darah, namun nyawa janinnya tak bisa diselamatkan. “Pendarahan tak bisa dihentikan dan bayi kami tak mendapatkan cairan yang dibutuhkannya. Meski beberapa kantong darah masuk, namun semua itu tak cukup,” katanya dalam unggahan hitam putih itu, pada 1 Oktober 2020.
Rasa kehilangan itu semakin besar, ketika dia dan sang suami sudah memiliki ikatan yang sangat kuat dengan bayi tersebut. Bahkan, mereka sudah menyiapkan nama indah untuk anak ketiganya itu.
Hal ini di luar kebiasaan Chrissy Teigen dan John Legend yang selama dua kehamilan sebelumnya selalu mempersiapkan nama anak jelang kelahiran. Untuk anak ketiga tersebut, mereka menyapanya dengan nama Jack.
“Selamanya, dia akan menjadi Jack bagi kami. Dia sudah bekerja keras untuk menjadi bagian dari keluarga kecil ini. Dan selamanya, dia akan menjadi bagian dari keluarga ini,” tutur model 34 tahun tersebut.
Chrissy Teigen kemudian meminta maaf karena merasa telah membuat sang anak kesulitan. “Untuk Jack, aku minta maaf. Karena dari momen pertama kehidupanmu, kau sudah mengalami banyak komplikasi. Kami tidak bisa memberikan rumah yang kau butuhkan. Kami akan selalu mencintaimu.”
Baca juga: Alami Pendarahan, Chrissy Teigen Dapat Transfusi Darah Hingga Dua Kali