Ben mengumumkan jalinan asmaranya dengan Lee Wook pada September 2019. Kala itu, dia mengaku, baru berpacaran selama 3 bulan dengan pria itu. Artinya, hanya butuh 15 bulan masa penjajakan untuk keduanya memutuskan untuk menikah.
Lee Wook merupakan sarjana hukum dari Universitas Hanyang. Pria 32 tahun itu kemudian mendirikan W Foundation untuk memerangi perubahan iklim, penyediaan bantuan darurat untuk pengungsi, dan melakukan kampanye konservasi di seluruh dunia.*
Baca juga: Bunga Zainal Batal Polisikan Hater yang Sebut Dirinya Mirip Bintang Film Panas
(SIS)