SEOUL - JYP Entertainment mengumumkan detail sub-unit pertama DAY6. Sub-unit yang berisikan Young K, Wonpil, dan Dowoon tersebut akan diberi nama Even of Day.
Teaser pertama Even of Day telah dirilis pada Selasa (11/8/2020) tengah malam waktu setempat. Dari teaser tersebut tertera tanggal debut trio maknae line ini, yakni 31 Agustus 2020 pukul 18.00 KST.

Bertindak sebagai sub-unit, Even of Day tak meninggalkan ciri khas DAY6. Logo mereka, yang diwakili dengan gambar bulan sabit, masih memasukkan simbol utama DAY6, lingkaran hitam putih dengan angka 6 di tengah.
Baca Juga:
- DAY6 Akan Debutkan Young K, Wonpil, dan Dowoon sebagai Sub-unit