JAKARTA - Pedangdut Via Vallen kembali berdonasi di tengah pandemi virus Corona. Setelah sempat memberikan bantuan sembako pada warga, kini dia membagi-bagikan masker secara gratis.
Tak main-main, Via Vallen menyumbangkan 30 juta masker secara gratis kepada masyarakat. Lewat Instagram, dia mengungkapkan cara mendapatkan masker tersebut secara cuma-cuma.
"30 juta masker gratis buat seluruh masyarakat Indonesia. Bisa kalian dapatkan melalui scan barcode yang ada dalam video ini. Semoga bermanfaat," ujarnya pada 12 April silam.
Baca juga: Cover Lagu Aisyah Istri Rasulullah, Via Vallen Langsung Trending
Tak sekadar bagi-bagi masker, sang pedangdut juga mengimbau masyarakat untuk selalu mengenakan masker selama pandemi Corona. "Matur suwun atas informasinya Mbak Via," ujar akun Instagram @budi.yohanes.587.
Sementara akun @mousazaly mengatakan, "Semoga bermanfaat, bisa membantu yang membutuhkan mbak."*
Baca juga: Ziarah ke Makam Glenn Fredly, Mutia Ayu: Mas, Aku Datang
(SIS)