Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Brie Larson & Rami Malek Masuk Daftar 100 Sosok Berpengaruh Versi TIME

Ady Prawira Riandi , Jurnalis-Kamis, 18 April 2019 |15:01 WIB
Brie Larson & Rami Malek Masuk Daftar 100 Sosok Berpengaruh Versi TIME
Brie Larson (Foto: Marvel)
A
A
A

Brie Larson adalah prajurit di luar dan di depan layar. Ia tampil sebagai superhero perempuan pertama Marvel sebagai Captain Marvel yang menghasilkan pendapatan kotor hingga mencapai USD1 miliar di box office global. Tak cuma itu saja, di kehidupan nyata ia juga berjuang keras untuk kesetaraan gender, inklusivitas, dan mengakhiri pelecehan seksual di Amerika maupun tempat kerja,” kata Tessa Thompson.

Nama lain yang masuk ke dalam daftar tahun ini adalah Rami Malek. Kesuksesan besar film biopik Queen, Bohemian Rhapsondy, turut serta membawanya ke dalam berbagai ajang penghargaan tahun lalu.

“Keberhasilan Bohemian Rhapsody secara harfiah adalah upaya kelompok Queen mempercayakan Rami Malek menghidupkan warisan dan karya mereka, kisah hidup mereka, dan memori bersama teman satu band mereka. Dia mendapatkannya. Dia mengembangkan keterampilan yang tanpanya banyak di antara atribut seorang seniman mungkin telah padam, yaitu kepemimpinan dalam berprinsip,” tulis Robert Downey Jr.

Atas kualitas aktinya itu, Rami Malek bahkan diganjar penghargaan Piala Oscar dalam kategori Aktor Terbaik. Rami tanpa disangka berhasil mengalahkan beberapa kandidat favorit seperti Christian Bale, Viggo Mortensen, Willem Defoe, dan Bradley Cooper.

(aln)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement