LOS ANGELES - Jelang perilisan Avengers: Endgame, para aktor Infinity War yang āselamatā tengah disibukkan dengan berbagai kegiatan promosi film tersebut. Namun tak seperti press tour pada umumnya, para aktor film ini dilarang keras membocorkan apapun tentang proyek ini.
Syarat itu, diakui Scarlett Johansson, membuatnya sedikit stres. Dia harus berhati-hati dalam mengeluarkan pernyataan dan memastikan tidak membocorkan apapun sampai film itu debut di bioskop nantinya.
Baca juga: Dukung Penghapusan UU Anti-Aborsi, Sulli Dihujat Netizen
āAku pasti terserang PTSD (gangguan kecemasan) karena press tour ini. Sejujurnya, semua rahasia ini sangat membuatku stres,ā ujar pemeran Natasha Romanoff alias Black Widow itu seperti dikutip dari Cinema Blend, pada Jumat (12/4/2019).
Scarlett Johansson dipaksa untuk menggunakan kata-katanya dengan bijaksana di depan kamera. āSetiap malam, aku berbaring dan āmempersiapkanā setiap hal yang harus aku katakan (dalam press tour). Itu membuatku terserang rasa panik. Akhirnya, aku seperti mengatakan hal yang sama dalam setiap press tour,ā katanya menambahkan.
Aktris 34 tahun itu memang menjadi salah satu aktor yang paling diincar para jurnalis. Mafhum, setelah Avengers: Endgame tayang, dia dikabarkan akan memulai syuting Black Widow pada Juni mendatang. Sayang, untuk proyek terbarunya kali inipun Scarlett Johansson tak diizinkan berkata apapun.
Baca juga: Scarlett Johansson Menolak Main Film yang Didanai Pangeran Arab
Kevin Feige, bos Marvel Studios memang masih merahasiakan proyek-proyek apa saja yang akan digarap pihaknya, setelah Avengers: Endgame dan Spider-Man: Far From Home. ComicBook mencatat, Black Widow akan disutradarai oleh Cate Shortland dengan menggandeng sederet aktor besar.
Selain Scarlett Johansson, ada juga David Harbour (Stranger Things) dan Florence Pugh (Fighting With My Family). Aktris Rachel Weisz dikabarkan masih dalam tahap negosiasi untuk bergabung dalam Black Widow.*
(SIS)