Namun, ada yang menarik pada trailer itu. Sejumlah fans melihat bahwa Marvel telah menyunting trailer itu dan menghilangkan sejumlah tokoh di trailer tersebut. Setidaknya ada dua adegan yang diduga disunting di trailer tersebut.
Yang pertama adalah adegan ketika Avengers berjalan di tempat seperti lapangan. Di adegan itu, terlihat Captain America (Chris Evans), Black Widow (Scarlett Johansson), Bruce Banner (Mark Ruffalo) dan War Machine/Rhodey (Don Cheadle). Di antara Bruce dan Rhodey, terlihat ada ruang kosong. Diduga tempat kosong itu awalnya adalah Tony Stark atau Captain Marvel.
Yang kedua adalah ketika Avengers dengan seragam berjalan melintasi fasilitas mereka. Saat itu, terlihat berjalan secara berurutan Captain America, Thor (Chris Hemsworth), Black Widow, Rocket Raccoon (Bradley Cooper), Ant-Man (Paul Rudd) dan disusul sekali lagi oleh Rhodey. Di antara Rhodey dan Ant-Man ada jarak yang lumayan panjang. Diduga, sejatinya ada sosok lain di jarak tersebut. Kemungkinan adalah Tony atau Carol.
Marvel dikenal jago dalam menggoda dan menipu penontonnya. Di trailer Captain America: Civil War, mereka menyunting Spider-Man (Tom Holland) dari pertempuran bandara. Doctor Strange (Benedict Cumberbatch) yang sedang mediasi dan melompati dimensi juga dihilangkan dari adegan kunci di Planet Titan di trailer Avengers: Infinity War.