Mohammad Soufan selaku EVP Production Operation MNC Pictures memang melihat potensi besar karena kesuksesan serialnya.
"Sinetron mendapat engagement kuat dari masyarakat sehingga kita membuat musim satu, dua, dan tiga. Kita juga enggak menyangka bisa sesukses ini bukan cuma menjadi tontonan saja tapi juga jadi ikon bagi masyarakat Jabar," ujar Soufan dalam gala premiere Preman Pensiun The Movie di Epicentrum, Jakarta Selatan, Kamis (10/1/2019).
Preman Pensiun juga berhasil membuat banyak warga Jawa Barat terhibur dengan jalan ceritanya. Soufan bahkan mendengar bahwa banyak preman yang menjadi pensiun usai menonton serialnya.
"Banyak orang preman jadi bertobat setelah nonton Preman Pensiun. Itu juga tidak lepas dari Almarhum Kang Didi Petet," tutup Soufan.
(aln)