Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Wajah Baru Hawkeye di Trailer Avengers: Endgame

Ady Prawira Riandi , Jurnalis-Jum'at, 07 Desember 2018 |22:10 WIB
Wajah Baru Hawkeye di Trailer <i>Avengers: Endgame</i>
Avengers ENDGAME (Foto: Screenrant)
A
A
A

Tony Stark (Robert Downey Jr) mengawali trailer dengan penyesalan setelah gagal menghentikan aksi Thanos. Di hadapan topengnya, ia merasa bahwa Avengers seharusnya bisa menghadang Thanos dalam mengumpulkan Infinity Stones.

Setelah itu ada juga adegan di mana kostum Thanos tergantung. Seperti pada akhir Infinity War, Thanos memutuskan untuk pergi ke sebuah lahan pertanian.

Kejutan justru datang dari kehadiran Hawkeye (Jeremy Renner) dan Ant-Man (Paul Rudd). Keduanya tiba-tiba muncul setelah absen dalam pertempuran Infinity War. Hawkeye (Jeremy Renner) bertransformasi menjadi Ronin dengan tampilan baru.

Masih banyak teka-teki yang belum terjawab dari trailer baru Avengers ini. Avengers End Game akan tayang di bioskop pada bulan April 2019.

(aln)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement