Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Film Biopik Amy Winehouse Mulai Digarap pada 2019

Muhammad Alvindra Putra , Jurnalis-Rabu, 17 Oktober 2018 |17:36 WIB
Film Biopik Amy Winehouse Mulai Digarap pada 2019
Amy Winehouse (Foto: Billboard)
A
A
A

LOS ANGELES – Penyanyi unik asal Inggris, Amy Winehouse yang meninggal pada 23 Juli 2011 akibat overdosis alkohol akan dibuatkan film. Beruntung film biopik yang sudah disetujui oleh keluarganya.

Dilansir dari The Wrap, Keluarga dari Amy Winehouse telah menandatangani kontrak untuk menjadi eksekutif produser dari film biopik ini bersama dengan beberapa orang dari studio Monumental Pictures, Alison Owen dan Debra Hayward. Awal produksi dijadwalkan akan mulai pada tahun 2019.

Baca Juga: Marion Jola Sindir soal Heboh Isu Video Panas

Baca Juga:  Amel Carla Jawab Tudingan Operasi Plastik

Amy Winehouse, Foto: Reuters

Semua keuntungan dari film biopik ini akan disumbangkan ke Amy Winehouse Foundation, sebuah organisasi yang didirikan untuk mencegah penyalagunaan alkohol dan narkotika terlarang pada kalangan anak muda. Amy Winehouse meninggal pada 2011 diakibatkan overdosis alkohol. Ia meninggal pada umur 27 dan sekarang ia menjadi bagian dari “27 Club,” sekumpulan musisi-musisi ikonik yang meninggal pada umur 27. Beberapa anggota dari “club” ini diantaranya Jimi Hendrix, Janis Joplin, Jim Morrison, dan Kurt Cobain.

Dalam sebuah wawancara, ayah dari Amy, Mitch Winehouse menyatakan bahwa keluarganya sering sekali ditawarkan untuk mengangkat cerita dari anaknya tersebut. Namun, mereka masih kurang yakin untuk mengiyakan tawaran tersebut sampai saat ini. Ia mengatakan bahwa sekarang keluarga Winehouse bisa benar-benar memperingati riwayat hidup Amy dan bakat yang ia miliki. Mitch juga menyinggung sejarah Alison Owen dan Debra Hayward dalam membuat film yang memfokuskan ceritanya dengan protagonis seorang perempuan.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement