SEOUL – Artis besutan SM Entertainment yang satu ini berhasil menjadi artis pertama dari SM yang meraih perfect all-kill (PAK). Tepatnya pada Rabu, 8 Agustus 2018 kemarin, Red Velvet berhasil membawa Power Up mendapatkan hasil yang menakjubkan di tangga lagu.
PAK ini juga menjadi PAK pertama yang pernah diraih Red Velvet selama empat tahun berkarier di industri musik. Bukan hanya itu saja, walaupun artis SM lainnya selalu menarik perhatian masyarakat, tetapi sejauh ini belum ada yang meraih PAK. Irene, Seulgi, Wendy, Joy, dan Yeri lah yang berhasil menjadi artis pertama SM yang mendaptkan PAK.
(Baca Juga: Dipolisikan Tessa Mariska, Elly Sugigi Siap Diperiksa)
(Baca Juga: Nick Carter Tersandung Kasus Pemerkosaan, Personel Backstreet Boys Beri Dukungan)