“Riani tidak bermaksud menakut-nakuti, dia hanya ingin bermain. Dan dia benar-benar berharap Mel B ingin bermain lagi bersama-sama,” papar Riana.
Para penggemar pun ternyata sangat bahagia mendengar pengumuman tersebut. Mereka pun mengaku tak sabar untuk menyaksikan penampilan Riana dan Riani selanjutnya di babak Live Show of America's Got Talent.
“Selamat ya Riana dan Riani. Semoga jadi juara di America's Got Talent,” kata seorang penggemar.
Dan ternyata, dukungan ini tidak hanya datang dari penggemar di Indonesia saja. Melainkan dia kini sudah memiliki penggemar dari berbagai negara, yang mengaku siap untuk mendukung semua penampilan Riana di America's Got Talent.
Selain Riana, penyelenggara America's Got Talent juga telah mengumumkan enam peserta lain yang lolos ke babak Live Show of America's Got Talent. Jadi, ini merupakan sebuah perjalanan yang jauh bagi Riana untuk memenangkan acara tersebut.
Diketahui, di penampilan keduanya Riana pun menunjukkan aksinya dengan ‘teman imajinasinya’. Dia pun membawa sebuah boneka kesukaannya, Riani yang memiliki rambut berwarna pirang.