Selain kedua aktor tersebut, drama pra-produksi tersebut juga akan dibintangi oleh Kwak Si Yang yang akan berperan sebagai Choi Jin Soo, senior Yeo Rin di kepolisian. Sementara Jang Hee Ryung akan melakoni tokoh Park Hyun Soo, seorang reporter yang selalu penuh rasa keingintahuan.
Four Sons akan menjadi comeback akting Park Hae Jin setelah film terbarunya, Cheese in The Trap tayang pada 14 Maret 2018. Di luar ekspektasi, film yang diadaptasi dari webtoon berjudul serupa karya Soonkki tersebut, ternyata tak mendapat sambutan baik dari publik Korea.
Baca juga: Terlihat Dingin, Park Hae Jin Ternyata Sosok Cerewet
Sepanjang penayangannya, film itu hanya mampu menggaet 229.005 penonton dengan pendapatan USD1,77 juta. Bandingkan dengan Be with You yang tayang perdana pada hari yang sama dengan Cheese in The Trap.
Film yang dibintangi duet Son Hye Jin dan So Ji Sub itu mengumpulkan 2,58 juta penonton dengan penghasilan mencapai USD19,39 juta. Capaian itu, bahkan sukses menempatkan film arahan Lee Jang Hoon tersebut ke puncak box office Korea sepanjang 2 minggu berturut-turut.
(SIS)